Cara Membuat Widget Label Tertentu Sederhana

Unknown
Cara membuat widget label tertentu sederhana, anda bingung dengan maksud judul tersebut? Untuk sekarang saya rasa anda sudah paham semua bukan? Tapi tidak ada salahnya saya jelaskan maksud dari judul diatas adalah membuat sebuah widget untuk menampilkan artikel yang sudah diposting tetapi hanya dari label tertentu saja, jadi bukan keseluruhan label yang tampil. Sedangkan yang dimaksud sederhana disini, tampilannya hanya berupa judul yang menggunakan bullet list atau nomor saja. Sebab ada juga widget label tertentu menggunakan thumbnail atau gambar, yang akan saya bahas di artikel berikutnya.

Lalu apa sebenarnya fungsi dari widget label tertentu ini? Fungsi widget label tertentu yaitu untuk memfilter artikel yang akan muncul dalam sebuah widget berdasarkan label atau kategori tertentu saja. Ini akan memudahkan pengunjung dalam membaca artikel di blog anda. Misalkan, anda mempunyai blog dengan niche kesehatan, kemudian ada pengelompokkan artikel dengan bermacam-macam kategori yang anda buat.

Untuk mempermudah pengunjung membaca blog anda, anda memisahkan masing-masing kategori dan ditampilkan dalam sebuah widget, misal widget tersebut hanya akan menampilkan kategori diet. Maka seluruh artikel yang telah anda buat dengan label atau kategori diet itulah yang akan tampil di widget tersebut. Sampai disini saya berharap anda bisa memahami maksudnya ya..

Baik, langsung saja berikut cara membuat widget label tertentu sederhana :

1.  Login ke blogspot
2.  Pilih layout/ tata letak
3.  Klik add widget
4.  Pilih HTML/Javascript
5.  Tulis judul sesuai label/ kategori
6.  Pilih format HTML lalu paste kode berikut

    <script>
    var numposts = 100;
    var standardstyling = true;
    </script>
    <script src="http://kucopas-js.googlecode.com/files/DaftarIsiByLabel.js" type="text/javascript"></script>
    <div style="border: 1px solid #cccccc; height: 500px; overflow: auto; padding: 5px; width: auto;">
    <h3>
    TUTORIAL BLOG</h3>
    <ul><script src="http://blogoonline.blogspot.com/feeds/posts/default/-/Tutorial%20Blogging?orderby=published&amp;alt=json-in-script&amp;callback=showrecentposts&amp;max-results=999"></script> </ul>
    </div>

7.    Simpan widget.

cara membuat widget label tertentu sederhana
Berikut penjelasan kode diatas :
Var numposts=100, jumlah artikel yang akan tampil. Silahkan ganti sesuai yang anda kehendaki.
TUTORIAL BLOG, judul yang akan tampil. Silahkan ganti sesuai yang anda kehendaki.
http://blogoonline.blogspot.com, ganti dengan alamat blog anda.
Tutorial%20Blogging, ganti dengan label/ kategori yang anda gunakan dengan tidak menghapus %20 karena kode tersebut merupakan kode pengganti dari spasi.

Penerapan widget label tertentu tidak hanya di widget saja, bisa digunakan juga di page/ halaman statis, berikut hasil jadi sebagai contoh dari cara membuat widget label tertentu sederhana ini bisa anda lihat di menu Tutorial Blogging.

Demikian penjelasan mengenai cara membuat widget label tertentu sederhana, semoga bermanfaat. Baca juga artikel mengenai cara membuat menu kontak dan cara membuat menu melayang di blogspot.

Update : Salah satu kekurangan dari kode diatas adalah dengan munculnya identitas pembuat kode, bila anda merasa kurang nyaman dengan hal ini maka anda bisa menggunakan kode lain sebagai solusinya. Berikut adalah gambar screenshot hasil dari kode diatas :

cara membuat widget label tertentu hanya judul

Dan berikut ini kode yang bisa anda gunakan untuk mengganti kode diatas :
<script style="text/javascript">
var numposts = 5;
var standardstyling = true;
</script>
<script type='text/javascript' src='https://hansmjlkblogspot.googlecode.com/files/dapurkomputerlabel.js'></script>
<ul>
<script src="http://blogoonline.blogspot.com/feeds/posts/default/-/olahraga?orderby=published&alt=json-in-script&callback=showrecentposts&max-results=999"></script>
</ul>
Ganti var numpost sesuai dengan jumlah artikel yang akan anda tampilkan, lalu ganti juga alamat blog menjadi alamat blog anda.

5 komentar:

Silahkan Berkomentar dengan :

1. Bahasa Indonesia yang baik dan benar
2. Tutur bahasa yang sopan dan santun
3. Tidak mencantumkan alamat url apalagi link aktif
4. Sesuai isi artikel ( bukan sekedarnya )

Maaf, komentar akan saya hapus jika tidak sesuai dengan peraturan diatas.

Mohon maaf juga apabila komentar tidak muncul segera, dikarenakan tidak selalu online dan kesibukan offline lainnya. Terima kasih atas perhatian dan pengertiannya.