Memilih Layanan Hosting Blog Untuk Didaftarkan Google Adsense #2

Unknown
Hosting dan domain merupakan faktor utama dalam membangun blog atau web, hosting sebagai tempat penyimpanan seluruh data dari blog atau web yang akan dibuat, sementara domain adalah alamat blog atau web yang akan dituju oleh pengunjung. Bagaimana cara Memilih Layanan Hosting Blog untuk Didaftarkan Google Adsense yang tepat? Itulah pertanyaan yang muncul di kepala saya. Setelah beberapa lama mencari jawaban atas pertanyaan tersebut, saya mendapat beberapa kesimpulan yang menurut saya cukup meyakinkan.

Yang pertama, kapasitas hosting. Berapa besar hosting yang akan saya butuhkan untuk blog saya nanti, ternyata ini juga bergantung dari jenis blog yang akan saya buat. Jika blog saya bertipe niche blog, maka saya tidak membutuhkan space hosting yang besar, terlebih lagi jika rencananya hanya sedikit atau tidak menggunakan gambar sama sekali di blog nanti, maka kebutuhan space hosting tidak terlalu besar pun tidak menjadi masalah. Lalu bagaimana dengan bandwith-nya? Tentu saja sama dengan hosting, karena dengan memilih tipe blog niche yang kecil tentu saja pengunjung yang akan datang adalah pengunjung yang memang benar-benar tertarget. Bisa dikatakan sedikit pengunjung yang akan datang karena hanya pengunjung yang memang tertarik untuk mencari atau membutuhkan informasi tersebut jumlahnya tidak banyak. Jikalau pun di masa mendatang jumlah pengunjung ataupun jumlah posting dan data-data dari blog bertambah banyak dan kapasitas hosting dan besar bandwith tidak lagi mencukupi, saya akan menambah kapasitas keduanya. Jadi kesimpulan dari memilih layanan hosting blog untuk didaftarkan google adsense adalah melihat atau mengikuti perkembangan popularitas dari blog itu sendiri, sehingga tidak mubadzir jika sudah terlanjur membeli dengan kapasitas hosting yang besar ternyata blog tidak membutuhkan kapasitas sebesar itu.

Yang kedua, domain. Saya rasa untuk domain tidak terlalu banyak pertimbangan seperti pemilihan hosting. Karena setahu saya, domain harganya hampir sama disemua tempat yang menyediakan paket domain. Mungkin yang sedikit membedakan biasanya di fasilitas dari domain tersebut, apakah akan dibuka atau ditutup informasi dari pemilik domain nantinya yang biasanya bisa dicek di whois domain. Tentunya hargapun akan berbeda dengan adanya fasilitas ini, namun itu juga tergantung dari penyedia domain, karena persaingan harga, bisa saja ditempat A dan B dengan fasilitas yang sama tapi harganya berbeda.

hosting dan domain
Yang ketiga, memilih penyedia layanan. Banyak layanan penyedia hosting dan domain di internet yang menawarkan jasanya. Dari banyak penyedia layanan hosting dan domain, ada beberapa layanan yang menjadi rekomendasi banyak blogger baik dari Indonesia ataupun blogger luar negeri. Untuk hosting, hostgator menjadi salah satu favorit para blogger, setelah itu bluehost, juga mendapat tempat tersendiri bagi para blogger professional. Sementara untuk domain, namecheap adalah nama yang tidak asing lagi bagi blogger sebagai tempat membeli domain.

Dari nama-nama penyedia hosting dan domain tersebut, saya belum bisa untuk memesan disana karena ada yang menggunakan kartu kredit sebagai cara pembayarannya, dan saya tidak mempunyai kartu kredit. Untuk itu saya memilih layanan hosting blog dan nama domain lokal saja, meski begitu faktor keamanan dari hosting menjadi satu pertimbangan tersendiri untuk saya. Karena saya pernah punya pengalaman buruk, ketika saya membeli hosting, baru 4 bulan saya beradaptasi dengan wordpress sudah di hack oleh orang iseng yang sedang belajar jadi hacker. Saya tidak bisa berbuat apa-apa, akhirnya saya biarkan blog saya tersebut hilang begitu saja.

Dari pengalaman tersebut, saya memilih layanan hosting blog yang bisa melindungi keamanan hosting dari orang iseng, setidaknya seperti itu layanan yang ditawarkan oleh penyedia layanan. Semoga saja memang terbukti seperti yang ditawarkan dalam layanan mereka. Pusathosting, merupakan layanan hosting lokal yang saya pilih untuk menyewa hosting, dan rencananya untuk domain saya akan mencari di tempat lain, nama yang menjadi kandidat tempat saya menyewa domain dari penyedia layanan lokal yaitu idwebhost.

Namun, belakangan saya mendapatkan sebuah layanan hosting dan domain yang cukup bagus dengan harga yang murah. Ini merupakan sebuah solusi yang sangat praktis bagi saya, karena bisa mendapatkan hosting dan domain sekaligus dalam satu tempat saja. Selain itu, disini saya hanya cukup membayar untuk harga hosting-nya saja, sementara domain diberikan gratis selamanya. Dengan disk space dan bandwith yang unlimited, saya tidak khawatir lagi dengan jumlah posting+gambar yang banyak serta traffic yang nantinya semakin meningkat. Untuk fasilitas itu semua, saya masih diberikan jaminan uang kembali selama 30hari tanpa syarat apapun, jadi saya rasa ini juga pasti sangat cocok bagi sobat yang ingin membuat blog dengan wordpress self hosting atau joomla, drupal dan PHP tetapi masih bingung dengan hosting, domain, disk space dan bandwith. Niagahoster, adalah nama layanan istimewa tersebut. Peringatan : Sebaiknya sobat jangan mudah percaya dengan apa yang saya sampaikan diatas sebelum mencoba sendiri layanan di Niagahoster.

Semoga bisa lancar semua rencana saya dalam Memilih Layanan Hosting Blog untuk Didaftarkan Google Adsense. Ikuti juga artikel Cara Setting Hosting dan Domain Ditempat Berbeda.

2 komentar:

  1. untuk pemilihan hosting memang tergantung dari jenis dari blog itu sendiri tapi kalau menurut saya, apapun jenis blognya tetap membutuhkan hosting yang besar jika blog tersebut ingin memiliki visitor dan trafik yang tinggi karena ini mempengaruhi terhadap adsense dalam blog tersebut
    terimakasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul sekali mba Ana,

      Disini saya memberikan gambaran saja, mungkin ada rekan-rekan memiliki keterbatasan finansial, sama seperti saya, namun ingin memiliki blog dengan self hosting.

      Hapus

Silahkan Berkomentar dengan :

1. Bahasa Indonesia yang baik dan benar
2. Tutur bahasa yang sopan dan santun
3. Tidak mencantumkan alamat url apalagi link aktif
4. Sesuai isi artikel ( bukan sekedarnya )

Maaf, komentar akan saya hapus jika tidak sesuai dengan peraturan diatas.

Mohon maaf juga apabila komentar tidak muncul segera, dikarenakan tidak selalu online dan kesibukan offline lainnya. Terima kasih atas perhatian dan pengertiannya.